Manfaat Jeruk Nipis untuk Perawatan Kulit dan Tubuh
Jangan lupa untuk menengok produk kecantikan kami yang memiliki kandungan jeruk nipis, yaitu Black Scrub. Klik Di sini
=====
Manfaat jeruk nipis (Citrus Aurantifolia Swingle ) memang sudah tidak perlu diragukan lagi. Segudang khasiat terdapat pada buah asam ini dari mulai sebagai obat herbal, maupun sebagai bahan kecantikan. Sebagai bahan perawatan kecantikan alami, jeruk nipis sering digunakan untuk merawat kulit, wajah dan rambut.
Untuk kulit wajah :
Potong tipis jeruk nipis. Usapkan potongan jeruk nipis pada wajah dan kulit bagian tubuh lainnya yang terlihat kusam atau kasar. Ini berfungsi selain untuk memutihkan dan menghaluskan kulit wajah, juga untuk mengecilkan dan merapatkan pori-pori, serta menghilangkan kelebihan lemak pada jenis kulit berminyak.
Untuk Rambut
Jika rambut Anda berminyak dan berketombe, cobalah dengan mencampurkan air hangat dan air jeruk nipis, lalu usapkan ke seluruh permukaan rambut setiap hari. Selain ampuh mengusir ketombe, juga bermanfaat menghaluskan rambut dan tampak berkilau.
Untuk Kuku
Jeruk nipis juga bisa di gunakan untuk manicure, gosokkan air jeruk nipis pada kuku anda, maka kuku akan terlihat cemerlang.
Untuk Tubuh
Menghilangkan bau badan , potong jeruk nipis yang cukup besar menjadi 2 bagian, olesi bagian irisan dengan kapur sirih tipis-tipis. Oleskan ke ketiak setelah mandi. Biarkan selama 5 menit lalu dibilas, lakukan tiap pagi dan sore.
Referensi:
http://forum.detik.com/9-manfaat-jeruk-nipis-untuk-kecantikan-kulit-dan-perawatan-tubuh-t441987.html
=====
Jangan lupa untuk menengok produk kecantikan kami yang memiliki kandungan jeruk nipis, yaitu Black Scrub. Klik Di sini
=====